Cara membuat SKCK tanpa IJAZAH
Skck-polres.blogspot.com – setiap tahunnya ada begitu banyak lulusan sarjana yang siap untuk bekerja, jadi tidak heran banyak di antara mereka yang bertanya tentang bagaimana cara membuat skck tanpa ijazah
Sebelum masuk ke pembahasan, penulis akan menjelaskan tentang betapa pentingnya skck dalam melamar pekerjaan hingga persyaratan yang di butuhkan. Untuk skck sendiri sangat penting sebagai dokumen utama ketika anda ingin bekerja, di mana dengan skck pihak perusahaan atau pemerintah akan melihat rekam jejak anda, apakah pernah berbuat buruk atau tidak
Jika anda tercatat tidak pernah berbuat buruk, dengan adanya jaminan dari pihak kepolisian maka besar kemungkinan anda akan di terima, begitupun sebaliknya, jika anda mempunyai rekam jejak yang tidak baik, maka besar kemungkinan anda akan di tolak
Adapun persyaratan atau cara membuat skck tanpa ijazah, antara lain yaitu
1. siapkan map kertas sebagai tempat semua dokumen
2. membawa KTP dan SIM yang asli beserta fotokopinya
3. membawa fotokopi kk atau kartu keluarga
4. jika tidak ada ijazah anda bisa menggunakan akta kelahiran
5. fotokopi paspor, tapi tidak di wajibkan
6. pas foto berlatar belakang merah sebanyak 6 lembar, untuk pria menggunakan baju kemeja berkerah dan untuk wanita harus menggunakan jilbab, dan yang paling penting foto harus tampak muka depan secara utuh, tidak boleh hanya samping atau gaya lainnya
Itulah 6 persyaratan yang harus anda bawa jika ingin membuat skck tanpa ijazah, syaratnya memang tidak ribet dan bisa kita ikuti dengan baik
Jadi bagi anda yang masih bertanya, bisakah membuat skck tanpa ijazah ?, dapat penulis pastikan bisa, hanya saja dokumen ijazahnya di ganti dengan akta kelahiran, jadi anda tidak perlu takut lagi jika tidak bisa membuat skck karena tidak memiliki ijazah
Dan sedikit tambahan dari penulis untuk tidak menggunakan baju yang sembarangan ketiga pergi ke kantor polisi, gunakanlah baju yang sopan karena itu akan mempengaruhi citra anda sebagai seorang pekerja
Jangan lupa untuk datang paling pagi, biasanya kantor kepolisian sudah buka sekitar jam 08.00 dan tutup pada jam 15.00, datang lebih pagi akan membuat kita dapat antrian pertama, dengan begitu proses pembuatan skck akan berjalan cepat
Jika anda datang siang, antrian akan ramai sekali dan lama menunggunya, di karnakan pada saat lowongan kerja di buka para pekerja akan berlomba-lomba untuk melamar dan mendapatkannya, jadi jangan sampai anda menjadi pekerja sisa yang hanya menjadi cadangan jika perusahaan sudah tidak lagi membutuhkan pekerja, sekian dari penulis dan selamat beraktivitas.
Post a Comment for "Cara membuat SKCK tanpa IJAZAH"