Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Dokumen yang Harus di Bawa Saat Mengambil SKCK Online

Skck-polres.blogspot.com – membuat skck secara online memang lebih mudah di bandingkan dengan membuat skck secara offline, di karnakan tidak perlu mengantri dan membawa data fisik, akan tetapi anda harus tetap mengetahui tentang dokumen yang harus di bawa saat mengambil skck online agar tidak terjadi penolakan permintaan

Penolakan permintaan biasanya terjadi saat dokumen yang di minta tidak sesuai dengan data yang ada, bukan hanya itu saja dokumen fotokopi yang tidak jelas juga bisa menjadi masalah utama, jadi anda memang harus memastikan semua dokumen lengkap sebelum datang mengambil skck

Dokumen yang Harus di Bawa Saat Mengambil SKCK Online

Selanjutnya, ketika anda ingin mengambil skck sebaiknya datang lebih pagi, usahakan jam 08.00 sudah anda di kantor kepolisian, jika anda datang siang biasanya sudah banyak antrian, apalagi di masa lowongan kerja pns di buka, biasanya banyak pelamar kerja yang sedang membuat skck secara offline

di bawah ini telah penulis jelaskan dokumen apa saja yang harus anda bawa saat mengambil skck online yang telah selesai di buat, yaitu

1. ktp asli

Dokumen pertama yang harus anda bawa saat mengambil skck online ialah ktp asli, anda mungkin akan bertanya, mengapa harus ktp asli, dan bolehkah menggunakan ktp fotokopi ?

Pada dasarnya skck memang akan di ambil oleh orang yang mempunyai skck tersebut, akan tetapi untuk meminimalisir kesalahan serta pencurian data oleh pihak tertentu maka ada baiknya anda membawa ktp asli sebagai bukti bahwa anda adalah pemilik asli dari skck yang di minta

2. kartu keluarga

Selanjutnya adalah kartu keluarga, untuk kartu keluarga sendiri hanya berfungsi sebagai penguat data diri bahwasannya anda adalah orang yang tepat, untuk bentuknya sendiri biasanya boleh menggunakan kartu keluarga yang telah di fotokopi karena kartu keluarga ini sangat penting sekali dan kita harus menjaganya

3. akte kelahiran

Dokumen yang ketiga ialah akte kelahiran, di mana akte kelahiran ini fungsinya hampir sama dengan kartu keluarga, di mana data yang ada di kantor akan di cocokkan pada data yang ada di akte kelahiran, jika memang cocok maka skck dapat anda ambil dengan terlebih dahulu menandatangani bukti pengambilan skck

Penulis rasa tiga dokumen di atas cukup kuat untuk meyakinkan pihak berwajib bahwa anda adalah pemilik skck yang telah di buat, jika ada pertanyaan lanjutan silakan di tulis pada kolom komentar di bawah ini, akhir kata penulis ucapkan sekian dan semoga berhasil

Post a Comment for "Dokumen yang Harus di Bawa Saat Mengambil SKCK Online"