Anda sering sering lelah, kenali penyebabnya
Itu berarti anda kurang stamina. Hati-hati loh, kurang stamina bisa mengakibatkan tubuh anda cepat lelah dan rentan terhadap berbagai macam penyakit.
Stamina adalah kekuatan atau energi fisik seseorang yang memungkinkannya untuk dapat bertahan dalam bekerja atau dalam kesehatan tubuh. Stamina juga dapat diartikan sebagai daya tahan tubuh seseorang dalam melakukan sesuatu pekerjaan selama batas waktu tertentu. Stamina penting dalam tubuh sebagai wujud dari kekuatan kita, selama apa kita dapat melakukan sesuatu hal. Orang yang berstamina kuat, mampu melakukan banyak hal sebelum ia merasa lelah. Mereka juga lebih tahan terhadap penyakit. Sedangkan orang yang berstamina lemah, mereka lebih cepat lelah dan juga lebih rentan terhadap penyakit.
Stamina merupakan faktor penting untuk menjaga kebugaran tubuh seseorang. Ada beberapa faktor yang menyebabkan stamina seseorang dapat menurun, seperti:
Faktor Usia
Bukan rahasia umum jika semakin tua seseorang, maka staminanya akan semakin menurun. Tubuh orang tua cenderung sudah melambat metabolismenya sehingga staminanya lebih sedikit daripada orang yang masih muda. Beberapa orang yang sudah tua juga mengalami degenerasi yang menyebabkan penurunan kondisi tubuh yang berpengaruh pada staminanya. Namun, faktor usia ini dapat dihindari jika sedari muda kita menjaga gaya hidup yang baik dan sehat.
Kurang olahraga
Kurang olahraga bisa menyebabkan otot makin lemah sehingga stamina menurun. Jika sehari-hari kita lebih banyak menghabiskan waktu duduk di depan komputer atau menonton TV maka Anda berisiko mengalami penurunan stamina akibat gaya hidup sedenter. Stamina tubuh dapat ditingkatkan dengan mulai olahraga secara teratur. Aerobik, jogging, atau jalan cepat bisa jadi pilihan yang baik. Rutinitasnya bisa dimulai dengan melakukannya selama 20 menit tiap hari, lalu ditingkatkan hingga 45 menit per hari.
Pola makan
Makanan tidak sehat seperti permen, manisan, soda dan keripik akan membuat tubuh kita kelebihan gula. Jika terjadi lonjakan gula, stamina akan menurun begitu tubuh mengalami penurunan gula darah. Kurang konsumsi kalori juga membuat tubuh terpaksa bekerja tanpa ‘bahan bakar’ yang cukup. Supaya stamina tetap terjaga sebaiknya kita makan 5-6 porsi kecil tiap hari. Cukupi kebutuhan karbohidrat dan protein serta sayur dan buah agar tubuh tidak kekurangan nutrisi.
Merokok
Tembakau akan secara langsung menurunkan stamina karena dampak merokok adalah mengurangi suplai oksigen ke jantung, otot, dan jaringan tubuh lainnya. Agar stamina tidak makin turun, kita harus berhenti merokok. Dengan demikian harapan hidup kita akan lebih panjang, tekanan darah menurun, dan risiko kanker serta penyakit jantung juga berkurang.
Salah satu resep untuk membantu menjaga stamina adalah dengan mengonsumsi buah-buahan yang kaya akan vitamin dan serat seperti buah apel. Buah Apel dijuluki sebagai buah super karena kayanya kandungan serat dan vitamin hingga dikatakan dengan mengonsumsi sebuah apel per hari dapat menjauhkan diri kita dari penyakit dan kunjungan rutin ke dokter. Apel kaya akan vitamin dan serat serta karbohidrat kompleks yang dapat mengenyangkan perut dan juga menjaga berat badan tetap ideal.
Di masa modern ini, mengonsumsi buah apel tidak harus dalam bentuk buah utuh. Buah apel lebih praktis dan mudah dikonsumsi dalam bentuk sari buah. Sari Buah Apel Flamboyan adalah minuman segar bervitamin yang dapat dibawa kemana-mana dan dapat diminum kapan saja. Sari Buah Apel Flamboyan diproses secara bersih dan higienis untuk menjaga kandungan nutrisi dan manfaat yang terdapat dalam buah apel. Sari BuahApel Flamboyan dibuat menggunakan gula murni dan tidak mengandung zat pewarna sehingga aman dikonsumsi semua kalangan.
Post a Comment for "Anda sering sering lelah, kenali penyebabnya"